Cerita Sukses Orang Kepepet

Selasa, 11 April 2017

Cara Unik Memanfaatkan Kekuatan Pikiran

Kisah ini mengungkapkan keajaiban Imaginasi atau pikiran, seperti dikisahkan oleh Dr. Andhika salah satu motivator muda di salah satu bukunya.
James Nesmeth sangat menyukai olah raga golf, walaupun sejatinya dia bukan pegolf yang baik. Namun usaha keras dan belajar ia lakukan. Sayang keinginan untuk belajar pada guru yang mempuni beliau tidak kesampaian, karena Nesmeth di tugaskan ke Vietnam dalam rangka tugas militer.
Namun malang beliau tertangkap dan masuk penjara yang pengap dan sempit. Nesmeth tidak di beri kesempatan berinteraksi dengan siapapun. Situasi pengap, kosong dan beku itu sungguh menjadi siksaan mental dan fisik yang melelahkan.
Nesmeth sadar dirinya harus menjaga pikirannya agar tidak sinting. Dia mulai berlatih mental.
Caranya setiap hari dengan imajinasinya dia membayangkan di padang golf yang indah dan beliau memainkan 18 hole, Nesmeth berimajinasi secara detail. Dia melakukannya rata-rata empat jam sehari selama tujuh tahun.
Lantas, tujuh tahun kemudian dia di bebaskan dari penjara. Namun yang menarik saat dia mulai bermain golf kembali untuk pertama kalinya, ternyata beliau mampu mengurangi rata-rata 20 pukulan dari permainanya dulu. Orang-orang pun bertanya kepada siapa dia berlatih. Tentu saja tidak dengan siapapun. Dia hanya bermain dengan imaginasinya. Namun ternyata itu berdampak pada kemampuannya.

Luar biasa !! Inilah bukti bahwa segala sesuatu yang Anda inginkan harus Anda ciptakan dua kali, pertama dalam pikiran Anda dan kemudian di alam realita Anda.
Share:

Rabu, 22 Maret 2017

Karena Orang tuanya di hina Ia termotivasi jadi Pengusaha

Pria ini adalah kelahiran Spanyol di tanggal 28 Maret 1936, terlahir dari keluarga kurang mampu, ayahnya adalah seorang buruh kereta api dan ibunya adalah seorang pembantu rumah tangga. Di usia 13 tahun laki-laki ini putus sekolah, hal ini memang ia putuskan sendiri untuk berhenti dikarenakan termotivasi untuk bisa memiliki toko pakaian sendiri dimana sebelumnya ia menyaksikan Ibunda tercintanya di hina oleh seorang penjaga toko pakaian. Ibu laki-laki tersebut memang tidak memiliki uang saat. Menurut O`Shea penulis Zara Founder, si pria ini sangat malu sampai saat ini mengenang akan ketidak mampuan keluarganya membayar tagihan, Sehingga dari kejadian itu beliau sangat termotivasi untuk meningkatkan harkat keluarganya tersebut.


Mengawali karirnya, ia pernah berprofesi sebagai penjaga toko dan tak lama kemudian menjadi beliau belajar menjahit dan akhirnya membuka toko pakaian kecil persisnya di tahun 1975 dan ia namakan toko ZARA. Dan berkat kerja keras dan usahanya akhirnya pria ini berhasil melambungkan brand ZARA menjadi merk papan atas dunia. Salah satu kunci keberhasilannya adalah ia focus pada keinginan pembeli bukan sebaliknya perusahaan menentukan model kepada pelanggannya. Pria ini adalah Amancio Ortega ia saat ini memiliki 7000 outlet pakaian yang tersebar di seluruh dunia dengan total kekayaan mencapai US$ 64,5 miliar, atau sekitar Rp 774 triliun. Semoga Bermanfaat.
Share:

Selasa, 21 Maret 2017

Bisnis Air Minum Usaha yang tidak ada matinya

Air adalah kebutuhan dasar setiap orang, hampir 80% tubuh kita adalah mengadung air. Makanya air di katakan sumber kehidupan. Air tersebar di seluruh tubuh manusia antara lain paru (90%), darah (82%), kulit (80%), otot (75%), otak (70%), dan tulang (22%). Atas dasar tersebut kita di anjurkan minum air delapan gelas per hari, guna memenuhi kebutuhan tubuh.

Karena begitu pentingnya air minum, maka tak pelak bisnis air minum juga sangat menggiurkan, contoh aja untuk Bisnis Air isi Ulang ini sangat prospektif sekali. Di komplek saya ada sekitar tiga toko usaha air isi ulang dan dua toko sebagai pengecer jadi total 5 toko usaha air isi ulang. Dari jumlah ini semua ternyata ke lima toko ini hidup dan berjalan bisnisnya sampai saat ini, jadi tak ada yang gulung tikar.

Secara pribadi saya sendiri mengkonsumsi air isi ulang, hampir sepekan kebutuhan saya dan keluarga membutuhkan tiga galon air minum. Hal ini saya lakukan mengingat kwalitas air tanah di rumah tidak layak, jadi hanya bisa untuk mencuci dan mandi, sehingga untuk minum saya butuh air isi ulang.

Namun dua pekan kemarin saat silahturahmi ke teman, saya di perkenalkan dengan air minum Alkali yang menurut teman ini sangat baik untuk kesehatan, benar saja saya coba minum beberapa botol hasilnya teruji, dimana saya bisa BAB lancar, Alhamdulillah. Teman bilang ini Air Kangen, air yang sangat baik untuk kesehatan, dari sisi kemanfaatan sudah banyak testimoni akan khasiat Air Alkali ini. Menurut beliau untuk membeli air kengen ini, ada banyak pilihan kemasan ada botol, galon kecil maupun besar. Dan untuk alat atau mesin Air Kangen Water sendiri juga dijual, khususnya bagi mereka yang ingin keluarga sehat dan sejahtera juga, karena di Kangen Water ada bisnisnya juga, banyak sudah lahir pengusaha yang sukses di bisnis air minum ini. Untuk harga Mesin Alkali Kangen Water Anda bisa langsung googling, jika dilihat dari sisi kebermanfaatan dan khasiat tak ada yang mahal, namun jika anda menginginkan varian Mesin Air Alkali dimana harga sedikit miring namun tidak mengurangi kwalitas dan dengan adanya garansi 30 hari uang kembali bisa menjadi pertimbangan untuk Anda membeli, detailnya anda bisa langsung ke Waterlic Biontech Mesin Air Alkali, Semoga Bermanfaat.
Share:

Senin, 20 Maret 2017

Berkat Harapan yang Kuat Pelayan Toko ini Menjadi Miliarder

Pada tahun 1976 bulan Februari di Kiev Ukraina, lahirlah seorang anak laki-laki dengan fisik dan pengetahuan yang biasa dan tidak terlalu menonjol, namun kedua orang tuanya mengiginkan anaknya menjadi anak yang tidak biasa-biasa, artinya kesuksesan harus menjadi label pada anaknya ini. Ayahnya yang seorang manager pekerja konstruksi meyakini untuk mencapai kesuksesan anaknya harus pindah dari negaranya. Akhirnya bersama dengan Ibunya si anak laki-laki ini hijrah ke Amerika dengan berharap anak ini bisa sukses di Amerika, ya Amerika karena mereka meyakini di Amerika telah banyak melahirkan orang-orang hebat. 

Nasib ternyata belum sepenuhnya berpihak pada si Anak laki-laki dan Ibunya ini, setelah pindah Ibunya bekerja sebagai baby sister dan si anak ini mencoba mengais rezeki dengan bekerja sebagai pelayan sapu di sebuah toko. Namun tak lama Ibunya jatuh sakit dan di vonis mengidap kangker dan dengan kondisi ini kehidupan keluarganya bertambah miskin dan dengan mengandalkan jaminan sosial dari negara, mereka mencoba bertahan hidup. Setiap hari mereka mengantri makanan jatah pembagian dari panti sosial.

Kesulitan dan kesedihan sudah menjadi sahabat mereka waktu itu. Diam-diam si anak laki-laki bertekad (dalam hati) dan berjanji ingin membuktikan dan membahagiakan orang tuanya(khususnya Ibunya). Anak yang penuh tekad ini berusaha belajar mandiri, dengan membeli buku bekas beliau belajar tentang computer jaringan dan malah sempat bergabung dengan perkumpulan hacker dan sempat chatting dengan pendiri Napster, Sean Fanning. Selepas SMA beliau melanjutkan kuliah di San Jose Univercity dengan pekerjaan sambilan sebagai pengetes keamanan di Ernst & Young.

Pada tahun 1977, ia bertemu dengan Brian Acton pegawai Yahoo yang ke 44, enam bulan kemudian ia mendaftar ke Yahoo dan diterima sebagai Infrastrukcture Engineer dan status beliau saat itu masih kuliah dan dua minggu setelah bekerja beliau mengundurkan diri dari bangku kuliah. Tiga tahun kemudian Ibunda tercinta meninggal dunia dan pemuda yang bernama Jan Koum saat itu hidup sebatang kara.  Kemampuan programming beliau berkembang pesat dan beliau sangat menyukai bidangnya ini hingga akhirnya sepuluh tahun kemudian beliau keluar dari Yahoo dan mencoba melamar di facebook, namun apa dikata mungkin karena belum ada job atau alasan lain, beliau di tolak bekerja di facebook.

Tak patah arah terus berjuang untuk mewujudkan mimpinya, akhirnya dia bertemu dengan Brian Acton teman seperjuangan belian saat awal-awal belajar di Yahoo, mereka sepakat dan bersama membuat aplikasi WhatsApp, tak disangka WhatsApp ternyata memiliki pengguna yang banyak bahkan melebihi aplikasi messager terbesar pada waktu itu yaitu Blackberrry Messager.

Dan akhirnya momen bersejarah terjadi pula, aplikasi WhatsApp di ambil ke pemelikannya oleh facebook yang nota bene sebelumnya menolak Koum bekerja di sana, facebook membeli dengan harga yang cukup fantastis dengan nilai 220 triliun, huppp….duit apa daun ya he he…

Tak lama setelah Koum melakukan transaksi dengan Facebook, beliau ternyata ikut mengantri untuk mendapatkan jatah makan gratis, dan aksi ini untuk mengenang saat masa-masa sulit yang beliau alami, derai air mata tak terbendung, ia teringat dahulu saat antri karena kelaparan karena tidak makan seharian dan teringat pula saat di bentak-bentak ketika bertugas menyapu di sebuah toko di ujung jalan. Lelaki Ukraina ini menangis pula dikarenakan menyesal belum sempat menunjukkan keberhasilannya kepada Ibunda tercinta. Teringat akan nasihat Ibunda agar beliau selalu memiliki harapan bukan hanya karena agar termotivasi, juga supaya tetap bahagia walau kondisi apapun. Sungguh dramatis dan sangat inspiratif, Semoga bermanfaat.

Share:

Sabtu, 18 Maret 2017

Berfikir KAYA aja dulu GRATIS !!!

Pelajaran atau hikmah bisa kita ambil dari seorang Bayi. Ia adalah manusia terlemah yang terlahir dari rahim seorang Ibu. Allah SWT menciptakan begitu sempurna, agar bisa melakukan proses pertumbuhannya, bayi tidak memiliki logika, sehingga saat ingin berdiri dan berjalan bayi tidak protes dan berpikir “ Bagaimana caranya ?”, Bayi dipaksakan untuk terus mencoba dan mencoba, jatuh bangun adalah hal yang biasa, hingga akhirnya bisa berdiri, berjalan dan berbicara.

Kita yang sekarang pun dapat diibaratkan seperti bayi, hanya bedanya memiliki logika. Ketika kita sedang berlogika, “Apa bisa aku kaya? Apa mungkin aku bisa kaya?” Padahal sebenarnya bisa.

Ini adalah bisa menjadi renungan, jangan sampai kita terlalu berlogika sehingga mengganggap tidak mungkin karena faktanya kita belum merasakan. Logikanya adalah tidak mungkin saya bisa kaya, bagaimana caranya agar bisa kaya. Anda jangan memikirkan caranya terlebih dahulu. Tapi, sebaiknya Anda memiliki pikiran bahwa Anda Pantas, mampu, dan layak.


Allah SWT yang akan menunjukkan bagaimana caranya. Cepat atau lambat Anda mendapatkan hasil, itu adalah soal menguji kesabaran. Suatu saat saya akan sampai pada posisi itu. Yakinlah..!!
Share:

Jumat, 17 Maret 2017

Tiga Alasan Anda perlu Mentor dalam Bisnis

Pada gambar di samping saya tampilkan saat Valentino Rosi sang pembalap motor GP legendaris menjadi mentor untuk para pembalap muda di Mastercamp Italia pada tahun 2016 lalu. Saya rasa perasaan para peserta ini sangat senang banget karena mereka di beri kesempatan di latih oleh seorang praktisi balap yang tidak hanya jago di jalan atau sirkuit, tapi juga berprestasi 9 kali juara dunia,wow.. luar biasa.

Sudah tentu saat sesi pelatihan, para pembalap muda ini di ajari tip dan trik saat bertarung di sirkuit, hal-hal apa saja yang prioritas di persiapkan saat hendak balapan baik teknis maupun non teknis, hal ini sudah pasti sesuai dengan pengalaman Valentino Rosi yang tidak di pungkiri pernah merajai dunia balap sampai beberapa kali.

Itu dunia balap, dalam dunia bisnispun sama, Anda perlu mentor atau pelatih yang merupakan praktisi dan jika perlu berprestasi dan terbukti sukses di bisnis yang di geluti.

Tapi ada yang berkilah “ah kan ada Paman Google”, jadi tinggal ketik apa yang kita inginkan, maka keluarlah informasinya. Ya benar, tapi berdasarkan pengalaman banyak orang akhirnya banyak yang tidak focus karena terlalu banyak informasi yang di dapat dan akhirnya terlalu lama juga kita mencoba dan banyak waktu yang terbuang.

Ini saya coba paparkan beberapa alasan kenapa Anda perlu mentor dalam Bisnis sebagai berikut :

1.       Setiap orang punya titik lemah
Ya seberapapun jagonya Valentino Rosi di sirkuit, beliaupun masih memerlukan pelatih yang akan memberikan masukan dan mengarahkan akan strategi yang akan di lakukan. Mentor akan menginformasikan hal-hal yang tidak di ketahui oleh pembalap, seperti kondisi cuaca yang berpengaruh pada penggunaan ban dan time-ing pergantian ban di lap berapa, ini fungsi mentor, menjadi jembatan akan sesuatu informasi yang tidak di ketahui oleh kita.

2.       Pemberi Motivasi
Dalam pertandingan, kalah menang adalah hal yang biasa namun yang terpenting adalah bagaimana kita bisa terus semangat dan bangkit kembali dari kekalahan. Dalam kondisi ini mentor akan memberikan vitamin motivasi untuk kita tetap dalam “on fire” dan meraih apa yang kita impikan.

3.       Meminimalisasi Resiko
Dengan pengalaman yang di miliki, Mentor akan selalu mengarahkan strategi dan langkah apa yang perlu di lakukan, malah beliau akan memberikan saran akan prioritas langkah yang efektif untuk mencapai tujuan yang di inginkan. Karena setiap langkah sudah pasti ada resiko yang di dapat, Mentor pun akan menginformasikan langkah antisipasinya yang tentunya mengurangi resiko gagal.

Dalam dunia bisnis Internet tak jauh berbeda jika ingin sukses lebih cepat, Anda perlu mentor yang akan membimbing, mengarahkan, memotivasi dan memberikan trik-trik jitu akan sukses dalam Bisnis Online, atas dasar tersebut saya pun memilih Subkhi Suryanto sang pakar dan praktisi Internet Marketing menjadi mentor saya saat ini, saya memulai dengan belajar USAHADROPSHIPPING pada beliau. Langkah demi langkah beliau ajarkan dengan materi Ebook dan juga Vidio yang isinya teknik-teknik jitu, tips dan trik promosi yang efektif hingga bisa sukses di bisnis dropshipper. Semoga bermanfaat.

Share:

Rabu, 15 Maret 2017

Mencoba Empat Jenis Bisnis Tanpa Modal

Disaat kebutuhan hidup meningkat, namun gaji bulanan tidak kunjung naik adapun jika naik tidak terlalu berpengaruh dengan laju inflasi yang cepat, sebab itu kita perlu putar otak dengan berhemat, menseleksi kembali jenis jenis pengeluaran dan memaksimalkan penggunaan barang yang ada dan tak salah kita perlu mencoba juga mencari tambahan baru dengan melakukan pekerjaan yang tidak membutuhkan modal sama sekali ataupun kalaupun ada tidak terlalu besar, berikut jenis pekerjaannya :
1.       Menjadi Penulis Lepas
Yang biasa menulis diari ini jadi peluang, apalagi para blogger yang biasa memposting tulisan di blog pribadinya. Bahkan bagi mereka yang sudah memiliki penggemar ribuan bahkan jutaan bisa menjadi ladang promosi. Tak jarang ada orang maupun perusahaan yang berminat untuk di tuliskan terkait dengan produk yang dimiliki dengan tentu ada imbalannya yaitu uang.

2.       Mengajar Les Pribadi
Dengan modal spanduk dan fotocopy iklan promosi, Anda bisa langsung terjun usaha mengajar Les pribadi di rumah-rumah. Apalagi fenomena banyak siswa yang memiliki kedua orang tua yang sibuk bekerja ini jadi target yang potensial. Adapun tarif bisa sedikit miring dengan kursus-kursus umum yang notabene berharga mahal.

Untuk materi mengajarnya juga bisa bervariasi, bisa pelajaran sekolah umum maupun keterampilan-keterampilan khusus seperti kursus gitar, kursus memasak, kursus tata rias dan lain-lain.

3.       Menyanyi atau Bermain Musik
Punya bakat nyanyi  dan bermain musik bisa jadi ladang uang juga, karena biasanya kalau sudah hobi bawaannya enak aja, jadi menjalani pekerjaan tambahan ini bukan menjadi beban malah hiburan dan sekaligus mempertajam keterampilan. Apalagi potensi pasarnya tidak pernah ada habisnya seperti banyaknya acara-acara pernikahan dan even-even kantor.

4.       Dropshipper
Bagi anda yang ingin punya toko sendiri, namun tidak punya modal untuk beli barang dan sewa rukonya, Anda bisa coba Dropshipper. Dengan hanya anda promosi suatu produk di media online seperti sosmed dan jika ada yang beli yang minat dan berlanjut menyelesaikan transfer uang pembelian kepada Anda, pemilik barang atau produk akan mengirim ke konsumen anda tersebut dengan label pengirim nama anda, jadi seolah-olah yang punya produk adalah anda sendiri. Variasi jenis barang dorpshop banyak sekali, tinggal pilih mana yang anda kuasai kegunaan dan manfaat produk tersebut.

Alhamdulillah saya saat ini sudah mempunyai usaha ini, sebagai pemula di bisnis online saya banyak belajar dari pelatih atau coach saya yaitu Mas Subkhi Suryanto, beliau adalah salah satu praktisi Usahadropshipping yang penghasilannya sudah puluhan juta per bulan. Dari panduannya saya belajar akan memilih produk, membuat toko online, cara berpromosi di social media dan banyak lagi. Jujur tadinya saya gaptek, tapi dengan bimbingan beliau saya bisa dan punya harapan sukses juga seperti beliau, aamin. Semoga Bermanfaat dan Selamat Mencoba.


Share:

Rekomendasi